Selasa, 24 Juni 2014

Tulisan 13 - Harga Listrik dari Panas Bumi Direfisi

Nama     : Gita Putri Aziza
NPM      : 33111088
Kelas      : 3DB16

Harga Listrik dari Panas Bumi Direfisi
 
     Kementrian Energi dan Sumber Daya Mineral akan merefisi harga jual listrik dari pembangkit tenaga listrik dari pembangkit listrik tenaga panas bumi itu maksimal 29sen dollar AS per kWh.
     Direktur Jendral Energi Baru Terbarukan dan Konservasi Energi Kementrian ESDM menyatakan, pemerintah menyusun rancangan refisi peraturan Kementrian ESDM Nomor 22 Tahun 2012. 
     Peraturan Mentri ESDM No.22/2012 mengatur tentang penugasan pada PT Perusahaan Listrik Negara untuk membeli listrik dari PLTP dan harga patokkan pembelian listrik oleh PLN dari pembangkit panas bumi. Harga patokkan listrik panas bumi 10-18,5sen dillar AS per kWh, bergantung pada daerahnya, dengan skema tarif khusus.

Tulisan 12 - Kriteria Inflasi

Nama     : Gita Putri Aziza
NPM      : 33111088
Kelas      : 3DB16

Kriteria Inflasi

     Inflasi pada suatu negara biasanya ditandai dengan terus keluarnya uang baru dan semakin banyaknya dicetak mata uang di negara tersebut. Inflasi biasa dihadapi oleh suatu negara apabila negara tersebut mengalami keadaan penurunan suku bunga dan kecilnya penukaran mata uang dolar diukur dari bank dunia.

Tulisan 11 - Koprasi Simpan Pinjam

Nama     : Gita Putri Aziza
NPM      : 33111088
Kelas      : 3DB16

Koprasi Simpan Pinjam

     Koprasi tersedia diberbagai daerah dan dapat dimanfaatkan oleh siapa saja yang telah menjadi anggotanya. Tujuan dari koprasi sendiri adalah menjadikan masyarakat makmur dan membantu kegiatan untuk memajukan suatu daerah atau desa tertentu.
     Setiap anggota koperasi bisa mengajukan untuk pinjaman. Akan tetapi biasanya bunga yang ditawarkan oeh koperasi lebih tinggi. Bunga tersebut digunakan untuk membangun koprasi itu sendiri atau membantu daerah yang membutuhkan
    

Tulisan 10 - Kredit Tanpa Bunga

Nama     : Gita Putri Aziza
NPM      : 33111088
Kelas      : 3DB16

 Kredit Tanpa Bunga

     Seringkali perusahaan memakai trik ini untuk menarik konsumen. Trik penjualan seperti ini sangat menarik dan sangat dicari konsumen untuk memiliki kredit barang yang diinginkan dengan bunga 0% atau tanpa bunga.
     Kredit tanpa bunga ini sama sekali tidak membuat perusaan rugi, malah akan membawa keuntungan yang lebih besar apabila konsumen tertarik dan banyak yang mengajukan kredit. Biasanya kredit seperti ini memiliki banyak embel-embel yang tidak diketahui oleh konsumen, seperti :
          - Harga yang sudah dinaikkan sebelumnya
          - Barang yang sudah lama dan penghabisan stock gudang
          - Uang pendaftaran atau kepengurusan kredit yang harus dibayarkan sebelum kredit diajukan
        

Tulisan 9 - Persyaratan Peminjaman Uang Tanpa Jaminan

Nama     : Gita Putri Aziza
NPM      : 33111088
Kelas      : 3DB16

Persyaratan Pinjaman Uang Tanpa Jaminan
 
   Jaman sekarang banyak sekali jasa peminjaman uang tanpa jaminan. Peminjaman uang seperti ini bukan tanpa syarat. Sebenarnya peminjaman semacam ini lebih mengkhawatirkan, karena pihak yang meminjamkan harus benar-benar yakin dan sudah memiliki back up yang sudah berpengalaman dalam menagih pada peminjam yang bermasalah.
   Peminjaman semacam ini biasanya dimanfaatkan oleh orang-orang yang sedang dalam keadaan kepepet dan benar-benar sangat membutuhkan dana. Akan tetapi pihak peminjam tidak bisa begitu saja meminjam tanpa syarat, ada beberapa prosedur yang harus dipenuhi. Diantaranya adalah :
     1. Alamat rumah yang jelas
     2. Alamat kerja yang jelas
     3. Telah disurfei oleh pihak yang meminjamkan uang
     4. Sudah memiliki penghasilan
     5. Menyerahkan data yang jelas yang bisa dipertanggung jawabkan

Tulisan 8 - Eksport Langsung dari Bitung, Hemat Tujuh Hari

Nama     : Gita Putri Aziza
NPM      : 33111088
Kelas      : 3DB16

Eksport Langsung dari Bitung

     Pertama kali dalam sejarah, komoditas eksport Sulawesi Utara dan provinsi di Indonesia Timur dapat dikirim langsung ke negara tujuan diluar negri. Pengiriman ini dilakukan dari Pelabuhan Peti Kemas Bitung tanpa harus melalui pelabuhan transit Tanjung Perak, Surabaya.
     Hal itu terjadi setelah kapal pengangkut petikemas Maersk Line menyinggahi Pelabuhan Bitung dari perjalanan Papua Nugini. Dari Bitung, Maersk Line Langsung menuju pelabuhan peti kemas, Tanjung Pelepas.
     Rute perjalanan antara Papua Nugini, Bitung, dan Tanjung Pelepas berlangsung dua minggu sekali menggunakan dua kapal berbeda.

Tulisan 7 - Hubungan Dagang CPO dan Uni Eropa

Nama     : Gita Putri Aziza
Kelas     : 3DB16
NPM      : 33111088

Hubungan Dagang CPO dan Uni Eropa

     Eksport minyak kelapa sawit mentah atau CPO Indonesia ke Eropa dalam beberapa tahun ini terus diganggu. Padahal, CPO merupakan salah satu komodasi setengah jadi yang mulai menggantikan peran bahan mentah mineral dalam struktur eksport Indonesia.
      Gangguan perdagangan ke Eropa terkini adalah hambatan tarif yang tinggi komodasi CPO hingga 18,9 persen untuk beberapa perusahaan Indonesia. Tarif anti dumping oleh Uni Eropa karena diduga produk CPO Indonesia dijual murah.
      Eropa mengklaim sebagai industri pengoahan dikawasan itu rugi akibat eksport CPO dari Indonesia. Selain menghambat eksport CPO Indonesia menggunakan tarif, Eropa juga menggiring opini negatif CPO Indonesia dengan menggunakan dalih lingkungan dan kesehatan.